12 Juni 2010

Cara menurunkan refresh rate tanpa mengganti monitor

Judul diatas mungkin membuat anda bingung ,apa yang di maksud dengan refresh rate.Begini ceritanya,jika saat ini anda mengunakan Computer PC Desktop dengan menggunakan monitor LCD dengan resolusi diatas 1240 X 768 pixel tentu gambar yang dihasilkan di layar monitor sangat bagus dan sangat detil .Lalu oleh karena suatu sebab monitor LCD anda mengalami kerusakkan mati misalnya;tentu anda akan mengganti dengan monitor lain,ternyata monitor yang tersedia bukan monitor LCD melainkan monitor tabung CRT yang bentuknya besar,pada saat anda pasang lalu anda nyalakan gambar yang keluar atau tampil gambarnya melintir tidak karuan berarti monitor tersebut tidak mensupport untuk refresh rate yang tinggi.Bagaimana cara mengatasinya? jikayang tersedia hanya monitor tersebut?.Begini caranya:Coba anda restart computer anda,lalu saat muncul diagnostic ram dan sebagainya langsung anda tekan tombol F8,lalu akan keluar pilihan ,anda pilih safe mode,ketika keluar pilihan lagi anda pilih enable vga,lalu tunggu sebentar ,dan tak berapa lama tampilan di monitor anda akan normal kembali dan anda akan siap untuk menggunakannya di kantor anda.

08 Juni 2010

susunan kabel rj45 untuk koneksi hub dan peer to peer

"" Kita jika ingin membuat sistem jaringan /networking dengan kabel,harus di sesuaikan untuk koneksi apa,misalnya kita menghubungkan computer ke jaringan melewati swith hub,atau pc to pc tentu beda cara perkabelannya.Berikut ini kami tampilkan susunan kabel untuk koneksi ke hub atau peer to peer.Koneksi untuk koneksi jaringan dengan menggunakan alat switch hub adalah T568B ujung yang lainnya juga sama T568B.Namun jika koneksi kita gunakan hanya dua computer tanpa menggunakan swith/hub adalah ujung kabel pertama susunannya adalah T568B dan ujung satu lagi adalah T568A.Lalu bagaimana jika saya menggabungkan dua buah switch/ hub menggunakan konfigurasi yang mana?.Jika kita ingin menggabungkan dua buah hub/switch atau dalam istilah computer sebagai UPLINK gunakan konfigurasi kabel peer to peer yaitu ujung yang pertama T568B ujung yang satu lagi T568A.Jika masih kurang jelas anda dapat menghubungi kami melalui kontak email di alumnistemsa89@gmail.com atau anda tulis pesan di komentar .Selamat mencoba

23 Mei 2010

Mengembalikan data hilang

Suatu saat anda pernah menyimpan data di desktop atau di system c drive.Oleh karena suatu hal atau tanpa sengaja file anda terhapus.Bagaimana cara mengembalikan data yang terhapus tanpa repot2 menggunakan jasa seorang IT Data recovery?Caranya mudah :

1.Restart computer anda ,dan langsung tekan tombol f8
2.Saat keluar menu pilih safe mode
3.Ketika ada pertanyaan ....Do you want your computer to the previus state pilih no!
4.Lalu akan ada pertanyaan Do you want ...your computer for earlier time pilih yes!
5.Saat keluar pada bagian kiri bawah ada calendar pilih tanggal yang berwarna tebal,sesuaikan tanggal sebelum data terhapus.Dan tunggu beberapa saat ,maka data anda akan kembali tanpa mengeluarkan biaya sepeserpun.

21 Mei 2010

Email paling lengkap

Anda sering menggunakan fasilitas email seperti yahoo,msn,? Anda mengirim email dalam satu halaman tanpa insert file,sudah tersedia text foto dan audio/suara dalam satu halaman pernah?Tentu anda belum pernah,jika anda ingin mengirim email dengan cara baru yang lebih canggih anda bisa mencoba software incredimail.Caranya adalah anda harus punya account email di gmail.Lalu anda aktifkan fasilitas pop3 gmail anda ,setelah itu anda download software incredimail,upgrade sofware anda dengan fotomail setelah selesai anda coba kirim email nanti akan disediakan fasilitas template,audio,maupun emoticon lucu sehingga cara mengirim email yang membosankan berganti dengan cara yang sangat menyenangkan.Anda dapat mendownload incredimail disini Jika anda masih kesulitan caramen setting email anda dapat menghubungi kami di alumnistemsa89@gmail.com
Selamat mencoba.

Entri yang Diunggulkan

y2mate.com diblokir

Mimin hari ini mau download video youtube dengan cara  copy link video youtube di paste ke y2mate.com dan hasilnya adalah seperti ini: Dan s...

 
Blogger Templates